WARTAASIA, MAKASSAR – Antusias masyarakat Kota Makassar dengan penuh semangat menghadiri acara Bakti sosial (Baksos) berupa pembagian paket sembako yang diselenggarakan oleh Kodim 1408/Makassar secara berkelanjutan. Kegiatan kali dipusatkan di Koramil 1408-02/Tallo, Rabu (25/9/2024).
Kegiatan tersebut dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-79 yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2024.
“Aksi sosial ini merupakan bentuk wujud kepedulian sosial TNI bersama rakyat untuk selalu hadir membantu dan meringankan beban masyarakat,” ucap Kasdim 1408/Makassar Letkol Inf Kadir Tangdiesak.
Selain itu, gelaran aksi sosial pembagian paket sembako ke masyarakat ini sebagai ungkapan rasa syukur atas bertambahnya satu tahun usia TNI yakni ke-79.
“Alhamdulillah kami keluarga Tentara Nasional Indonesia (TNI) sangat bersyukur, diusia yang ke-79 ini TNI dalam pengabdiannya selalu hadir untuk kepentingan rakyat, bangsa dan negara Indonesia yang tercinta,” kata Kasdim
Lanjut Letkol Kadir Tangdiesak menambahkan, pelaksanaan tugas TNI ini tidak dapat dipisahkan dari masyarakat. Olehnya itu, kerjasama dan soliditas maupun silaturahmi bersama komponen masyarakat harus terpelihara dan ditingkatkan untuk lebih baik lagi kedepannya. “Dari rakyat TNI lahir dan tumbuh bersama rakyat oleh karena itu Baksos ini merupakan bukti sinergitas TNI bersama masyarakat dalam mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
(*Rz)